Aku si Lingkaran

This is my first blog, sebenernya udah lama mo nulis ini, tapi baru kesampean hari ini. Kemarin tanggal 30 sept-2 okt abis ikutan CM2 alias camp muda-mudi. Salah satu sesi yang dibawa oleh Pak Addi ngebahas tentang kepribadian kita sebagai self leadership. Gw jadi tertarik membagi2 hal ini, biar gw inget terus juga he3x..

SUSAN DELINGGER: “PSIKO-GEOMETRIK DIDASARKAN PADA IDE BAHWA KITA CENDERUNG TERTARIK PADA BENTUK-BENTUK TERTENTU DALAM LINGKUNGAN KITA BERDASARKAN KEPRIBADIAN KITA, SIKAP KITA, PENDIDIKAN DAN PENGALAMAN KITA, SERTA BERDASARKAN CARA OTAK KITA BERFUNGSI.”

Ada 5 bentuk yang kita kenal which is:
1. Bujur sangkar
2. Segitiga
3. Persegi
4. Lingkaran
5. Grafik

So, coba sebelum lihat lebih jauh, qta pikir dulu bentuk yang paling qta sukai sampe yang paling ga qta sukai. Kalo udah, dari kelima bentuk yang kita pilih pertama kali akan menggambarkan kepribadian qta.. Kira2 penjelasannya begini sih. Ya maaf2 kalo ada yang salah, maklum deh gw orangnya pelupa.. Here we go!

1. Bujur sangkar
Hal2 positif dari si bujur sangkar: BERPENGETAHUAN, ANALITIK, GIGIH, PERFEKSIONIS, SABAR. Negatifnya: MENUNDA-NUNDA, DINGIN, AMBIL JARAK, MENENTANG PERUBAHAN, PEMAIN SOLO, SUKA MENGELUH

2. Segitiga
Si segitiga ini punya sisi positif: PEMIMPIN, TERFOKUS, TEGAS, AMBISIUS, KOMPETETIF, BERORIENTASI, PADA DASAR MASALAH. Dengan kata lain si segitiga emang udah dari sananya punya bakat jadi pemimpin tuh. Tapi negatifnya: EGOIS, KELEBIHAN BEBAN, DOGMATIS, BERORIENTASI PADA STATUS, POLITIS, TIDAK SABAR

3. Persegi panjang
Persegi panjang punya hal positif: BERSEMANGAT, MENCARI-CARI, INGIN TAHU, BERANI. Tapi hal negatifnya: BINGUNG, DINGIN, AMBIL JARAK, MENENTANG PERUBAHAN, PEMAIN SOLO, SUKA MENGELUH.

4. Lingkaran (ini nih paling banyak sifat orang Indonesia katanya, termasuk gw juga sih)
Positifnya dari si lingkaran: BERSAHABAT, MENGASUH, PEMBUJUK, EMPATIK, MURAH HATI, MENSTABILKAN, MAWAS DIRI. Hal negatifnya: TERLALU PERSONAL, MELANKOLIK, MANIPULATIF, PENGGOSIP, MENYALAHKAN DIRI SENDIRI, TIDAK DAPAT MEMUTUSKAN, MALAS

5. Grafik
Dan yang terakhir inilah si grafik dengan sisi positif: KREATIF, KONSEPTUAL, BERPIKIR KE DEPAN, INTUITIF, EKSPRESIF, MEMOTIVASI, HUMORIS, HANGAT. Si Grafik ini nih orangnya yang paling kreatif diantara ke 5 bentuk yang ada. Dia bisa berpikir lain dari pada yang lain. Of course grafik juga punya negatif: TIDAK TERATUR, TIDAK PRAKTIS, TIDAK REALISTIS, TIDAK LOGIS, TAK MALU-MALU, SUKA MEMBERIKAN KHOTBAH, EKSENTRIK

Setelah mendengar penjelasan tentang bentuk, gw jadi lebih mengetahui sifat teman2kuw. Menurut gw sih kalo qta emang mo berhasil di dunia ini, qta harus tahu sifat en kepribadian orang2 di sekitar qta. Karena tanpa itu qta pasti jadi egois dan hanya mementingkan diri sendiri. Satu lagi yang sedang gw pelajari en gw tanamkan dalam otak gw itu manusia disamping kekurangannya pasti memiliki sebuah kelebihan. So, mulailah menghargai sesama manusia.

0 Response to "Aku si Lingkaran"